-->
© 2010 BLOG ARSIP - >> 1 Ramadhan 1431.H jatuh pada 11 Agustus 2010, redaksi blog Arsip mengucapkan maaf, maaf lahir bathin, dengan hati yang suci, mari kita laksanakan ibadah puasa di bulan suci Ramadhan, kita dianugrahi dua peristiwa penting sebagai anak bangsa, ramadhan dan ulang tahun bangsa ini pada 17 Agustus

Senin, 26 Juli 2010

Kasus Narkoba di Pd Panjang Tahun Ini Menurun

Senin, 26/07/2010 14:14 WIB
padangmedia.com - PADANGPANJANG
- Sepanjang tahun 2010 ini, Polres Kota Padangpanjang telah menangani 8 kasus narkoba dengan 9 orang tersangka. Jika dibanding tahun lalu, kasus penyalahgunaan narkoba di daerah itu menunjukkan penurunan.

Menurut Kapolres Kota Padangpanjang, AKBP. Rudy Hariyanto pada keterangan pers bersama BNK Kota Padangpanjang, Senin (26/7) di balaikota setempat, jumlah kasus saat ini cenderung menurun jika dibandingkan tahun-tahun sebelumnya di mana mencapai 16 kasus dan 17 orang pelaku. Barang bukti pun mencapai kilo-an. Sementara, pada tahun ini barang bukti yang berhasil diamankan Polres hanya seberat 346,5 gram.

Dikatakan Kaporlres, penanganan masalah narkoba tidak bisa hanya dibebankan kepada pihak kepolisisan dan pemerintah saja. Peran masyarakat sangat besar dalam usaha pencegahan dan penanggulangan penyalahgunaan narkoba. Terutama di kalangan generasi muda.

Sementara itu, Ketua Pengadilan Negeri Kota Padangpanjang, Masrizal SH MH menyebutkan, selama tahun 2009 cukup banyak kasus narkoba yang ada di daerah itu. Pengadilan Negeri telah menjatuhkan sanksi hukuman maksimal 5 sampai 9 tahun penjara bagi tersangkanya sesuai peraturan yang berlaku.(isril)

Sumber : Padangmedia dot Com
IP
KUMPULAN KLIPING LAINNYA
Widget By: [arsip berita, artikel dan foto]]